Senin, 25 Maret 2013



Kamera saya terus menjepret ikan lencam dan ternyata memang cantik ikan ini bila di foto secara close up.  Inilah menjadi koleksi foto saya dengan senyum ikan lencam. Untuk mengetahui spesies ini saya copy paste  naskah soal ikan lencam dari Wikipedia di bawah ini.

Ikan Lencam ( Lethrinidae ) adalah Ikan laut yang termasuk dalam famili Lethrinidae yang dikenal dengan sebutan ikan emperor. Ikan ini merupakan kelompok ikan target nelayan yang dimanfaatkan sebagai ikan konsumsi. Nama lain ikan ini diberbagai daerah di Indonesia adalah ikan asual, asuan, gotila, gopo, ketamba Lencam, mata hari, ramin dan sikuda.
 Diskripsi
Warna tubuhnya bervariasi antara jenis, tetapi ada beberapa jenis dapat berubah dengan cepat. Bentuknya hampir mirip dengan lutjanidae, tapi memiliki kepala agak runcing. Panjangnya dapat mencapai 1 meter. Ikan ini merupakan karnivora dengan memakan bermacam hewan pada pasir dan patahan karang (rubbel). Jenis ini sering ditemukan pada pasir dan patahan karang (rubbel) pada daerah tubir. Daerah persebaran Ikan lencam di perairan dangkal Indo-Pasifik***Foto : Marcus Widhi Nugroho

0 komentar:

Posting Komentar