Minggu, 03 Maret 2013




Sekarang ini penggemar casting gabus semakin meningkat jumlahnya. Hampir sepanjang penyusuran danau, setu, dan rawa, saya sering menemukan castinger yang memburu ikan gabus atau toman. Mereka rata-rata memiliki “peluru” andalan berupa kodok-kodokan alias frogy dari berbagai jenis, bentuk,  ukuran dan warna-warni.  Ada yang warnanya menor sampai warna yang mendekati orisinil kodok. Dalam trip perburuan ikan-ikan snakehead peluru-peluru umpan  buatan menjadi sebuah keharusan. Tak heran tatkala produsen alat pancing mengeluarkan soft froggy yang bisa memperdaya snakehead maka para pancinger bak pasukan perang ,  langsung menyerbu toko pancing untuk mendapatkan soft froggy. Demikian ketika produsen mengeluarkan hard froggy  yaitu umpan buatan menyerupai kodok dengan bahan kayu. Lantaran berbahan kayu maka kodok buatan ini bisa melompat dipermukaan dan selanjutnya pancinger pada latah lalu menyerbu  umpan  buat jump frog sebagai koleksi umpan untuk memburu snake head.
Bila pancinger berlomba-lomba memiliki umpan-umpan frogy dari toko pancing, tidaklah demikian halnya dengan kawan saya yakni  Pak Daus. Sejak sebelum orang-orang demam mancing gabus, Pak Daus sudah casting gabus dengan menggunakan kodok asli. Tatkala dirinya berpetualang dari danau, setu dan rawa selalu membawa kodok asli sebagai umpan. Meski ada kawan yang memberi umpan froggy namun tak digunakannya untuk mancing.
Entah mengapa saat saya bertemu dengan dia, di Setu Gunung  Putri, dia casting memakai umpan buatan.  Lantaran tak biasa dia casting dengan umpan  buatani, maka saya merasa penasaran untuk mendekati dia, serta melihat umpan apa yang di pakai. Alangkah terkejutnya saya tatkala melihat umpan milik Pak Daus. “Ini kayaknya umpan Pak Daus lain dari yang lain, beli dimana ni froggy pak?,” kata saya penasaran.
Mendengar pertanyaan saya Pak Daus tertawa sendiri. “Ini umpan ga beli pak. Kami buat dari sandal jepit bekas,” jawab Daus . “Sandal jepit bekas? Bagaimana cara membuatnya Pak,” tanya pingin tahu dan kemudia Pak Daus menjelaskan bagaimana cara membuat frogy dari sandal jepit. 

“Tindakan pertama saya mencari  sandal jepit bekas yang banyak saya jumpai disekitar kita. Lalu saya memotong dan membentuk bulat potongan sandal jepit itu. Setelah saya bentuk kemudian saya lubangi untuk supaya kawat bisa menembus dari depan sampai belakang, untuk tempat ring split. Untuk menambah beban saya menambahkan timah di dalam sandal dengan cara membelah sandal  dan memasukan ke dalam kawat. Setelah timah masuk maka belahan itu saya lem,” jelas Pak Daus kepada saya.
“Setelah kawat dan timah dimasukan sekarang kita tinggal memasang split ring untuk bagain depan dan bagian belakang. Setelah split ring terpasang  untuk bagian belakang kita pasang pada kail dan pada bagian depan saya sambung dengan baling-baling yang saya buat dengan seng. Baling-baling depan sangat membuat umpan berisik sehingga ikan marah dan menghalau kodok buatan itu lalu terjadi strike, hahaha…,” kata Pak Daus sambil tertawa.
“Lalu rambut atau rumbai froggy ini dari apa asalnya?” tanya saya penasaran melihat skirt rumbai froggy. Mendapat pertanyaan itu Pak Daus mengeluarkan  sesuatu dari dalam saku jaketnya. “Ini rambutnya. Rumbai kami ambil dari ikat karet  yang biasa untuk mengikat barang di sepeda motor. Ini isinya ternyata serabut karet. Jadi cocokan untuk rambut froggy,” katanya sambil tersenyum.
Umpan froggy dari sandal jepit buatan Pak Daus sudah banyak memakan korban ikan snakehead. Ide kreatif patutlah kami beri ajungan jempol dan semoga ide Pak Daus ini bisa menjadi inspirasi pancinger lain, bahwa mancing  tak harus pakai umpan mahal***Marcus Widhi Nugroho

16 komentar:

  1. sangat kreatif....

    BalasHapus
  2. Idenya keren tuch...boleh dicoba Dong dengan sedikit pengembangan tentunya.Sip deh share-nya

    BalasHapus
  3. Mantaaaap....Slalu kreatif....

    BalasHapus
  4. Wah, bisa dicoba ni.. Makasi tipsnya mas brow..

    BalasHapus
  5. Bagaimana membuat bulat nya

    BalasHapus
  6. kalau bisa dishare juga foto cara pembuatannya..trima kasih

    BalasHapus
  7. Hebat,,, pasti kepuasannya beda....

    BalasHapus
  8. Sangat sangat kreatif, apakah umpan itu ngambang atau tenggelam ?

    BalasHapus
  9. Mantep bener nih... handmade lure

    BalasHapus
  10. wuih hebat, pasti seneng banget rasanya kalo umpan buatan sendiri disambar gabus segede gitu. Mantap broo..

    BalasHapus
  11. Wew keren om inspiratip banget nih.. cara buat umpannya saluuut

    BalasHapus
  12. ituDewa.com Poker Domino QQ | Ceme Judi Domino QQ | Agen Domino QQ | Domino QQ Online | Agen Poker | Judi Poker | Poker Online | Agen OMAHA | Agen SuperTen

    Agen Judi Online Terpercaya dan Terbaik di Indonesia
    Menyediakan berbagai macam permainan Judi Kartu Online Terlengkap

    1 ID untuk 7 Game Permainan yang disediakan oleh Situs ituDewa

    * DominoQQ
    * Poker
    * Bandar Ceme
    * Capsa Susun
    * Super 10
    * Ceme Keliling
    * Omaha Poker

    => Bonus Gebyar Hadiah Bulanan ituDewa
    => Bonus Cashback 0.3% (dibagikan setiap hari kamis)
    => Bonus Refferal 20% (dibagikan setiap Minggunya seumur hidup)
    => Bonus FreeChip Upline Referral 100K(Setiap Ajak Teman Bermain)
    => Customer Service 24 Jam Nonstop
    => Support 7 Bank Lokal Indonesia (BCA, BNI, BRI, Mandiri, Danamon, Cimb Niaga, Permata Bank)
    => Menerima Deposit VIA PULSA dan OVO (Pulsa Telkomsel dan Pulsa XL)

    * Pusat Bantuan ituDewa

    LINE : ituDewa
    WECHAT : OfficialituDewa
    WHATSAPP : +85511251182

    Kunjungi Juga Bimbingan Kemenangan Main Judi Online :
    Tips Permainan Kartu Online Indonesia
    * Inspirasi Meraih Mimpi

    BalasHapus