Rabu, 11 Juni 2014


Ini adalah 'basic tehnik' dlm bermain lure. Kata kuncinya adalah 'natural'. Usahakan agar anda bisa menyajikan lure anda senatural mungkin. Baik dlm hal berenang, berlenggok, dan bereaksi. Usahakan semirip mungkin dgn umpan alami ketika brtemu pemangsanya. Kebanyakan pemancing brhasil melakukan teknik ini dgn baik ketika mrk tdk melihat ikan target, (Blind cast) tp segalanya berubah jd kacau ketika sang target mulai terlihat di depan mrk. Kesalahan yg plg sering terjadi adlah mereka dgn 'tepat' melempar lure di dekat/depan sang target! Dan lalu mulai menggulung agar lure berenang mendekati sang target. Dlm dunia mangsa memangsa, 'mendekat' adalah tanda agresifitas, ini tdk akan pernah dilakukan oleh sang korban thdp pemangsanya. Kecenderungan yg sering terjadi adlh sang mangsa akan menjauh/mengindar dr pemangsanya.
tm Popper

Cara yg benar adalah melempar umpan jauh di kiri/kanannya tp masih dlm jarak batas pandangannya lalu menggulung menjauhinya! percayalah, Jika ikan memang sdg lapar, dia pasti akan bereaksi!! Karena sistem gurat sisi/lateral line pd ikan yg dlm mode berburu akan sgt aktif dan sanggup mendeteksi gerakan2 di sekitarnya.


Satu hal lg yg harus diperhatikan dlm 'natural presentation' adlh 'ARUS'. Casting melawan arus adlh tdk natural! Lebih dianjurkan agar anda casting searah arus, atau memotong arus.. Hal ini berlaku terutama ktika anda casting di sungai, muara, atau laut.

0 komentar:

Posting Komentar